Gaya, Jakarta - Anda pengguna bus Transjakarta? Bagi pengguna bus Transjakarta pasti sudah pernah merasakan ngos-ngosannya melintasi jembatan penghubung ke halte Transjakarta.
Ya, cukup jauh dan memerlukan energi yang cukup, misalnya halte Transjakarta di Semanggi yang terkenal cukup panjang. Namun, Anda jangan pernah mengurungkan niat untuk menaiki Transjakarta, meski membutuhkan tenaga dan waktu untuk sampai ke haltenya.
Baca juga: Naik Bus Lebih Sehat Ketimbang Nyupir Sendiri?Ini Kata Pakar
Sebab, ada manfaat untuk kesehatan otot dan tulang Anda, jika setiap harinya Anda menggunakan bus Transjakarta menuju tempat kerja Anda. Dokter Spesialis Kedokteran Olahraga, Michael Triangto, mengatakan, menggunakan bus Transjakarta sama dengan berolahraga.
"Olahraga untuk kesehatan tulang dan otot, juga dapat membuat terpenuhnya 10 ribu langkah sehari," kata Michael kepada Tempo, Sabtu, 18 Februari 2017.
Michael menjelaskan, untuk kesehatan tulang dalam mencegah osteoporosis dibutuhkan 10 ribu langkah perhari. "Melewati jembatan untuk ke haltenya saja sudah berapa langkah, keluar halte, dan menuju tempat kerja, belum kalau transit," ujarnya.
Selain itu, otot dan organ tubuh juga lebih banyak bergerak, karena berdiri di dalam bus Transjakarta. "Kalau duduk mungkin tak begitu aktif, tapi kebanyakan pasti berdiri, jadi semua begerak aktif," kata dia.
Namun, untuk Anda yang berada di luar Jakarta, tak perlu khawatir. Anda dapat menggunakan kereta commuter line untuk menuju ke tempat kerja Anda, sekaligus berolahraga.
"Ya, sama saja. Karena kan Anda berjalan untuk sampai ke dalam stasiun dan kemungkinan berdiri di dalam kereta juga ada," kata Michael. Yang terpenting, Michael melanjutkan, Anda menggunakan transportasi umum agar program 10 ribu langkah perhari dapat tercapai.
AFRILIA SURYANIS
Baca juga:
Hujan, Sop Ikan Pasti Asyik! Ini Trik Aman dari Bau Amisnya
Hujan Datang lagi, Waspadai Kesehatan Kaki